Bangun Pusat Riset yang Bereputasi dan Berstandar Internasional, LPPM Gelar Lokakarya

    Bangun Pusat Riset yang Bereputasi dan Berstandar Internasional, LPPM Gelar Lokakarya

    PADANG - Dalam rangka peningkatan mutu dan standar pusat riset di Universitas Negeri Padang (UNP), Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UNP melaksanakan Lokakarya dengan mendatangkan narasumber dari Malaya University, Malaysia Prof. Jeyraz A/L Selvaraz.

    Tak hanya itu, acara yang digelar Selasa (27/2/2024) dengan tema "Membangun Pusat Riset Bereputasi dan Berstandar Internasional" ini juga mendatangkan Dekan Fakultas Teknik (FT) yang juga Direktur Center for Energy and Power Electrical Research, Krismadinata Ph.D sebagai narasumber.

    Ketua LPPM Prof. Dr. Anton Komaini, S.Si, M.Pd mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bermanfaat untuk pusat riset di lingkungan UNP terutama dalam pengelolaan pusat riset, sistem pendanaan dan langkah-langkah solutif yang bisa jadi acuan untuk dipedomani dalam pengembangan pusat riset. 

    Lebih lanjut ia mengungkapkan saat ini LPPM UNP terus memberikan perhatian yang besar kepada pusat riset diantaranya adalah memberikan funding atau pembiayaan penelitian untuk pusat riset. "Pada saat ini Pusat Riset UNP sudah on the track, yang perlu adalah meningkatkan motivasi dan semangat kolaborasi sesama anggota Pusat Riset."

    Diketahui LPPM UNP sudah mengelola 59 Pusat Riset yang tersebar di berbagai Fakultas di Universitas Negeri Padang. Grup Riset dan Pusat Riset mulai terbentuk mulai dari Tahun 2021. (***)

    padang sumbar unp universitas negeri padang
    Fernando  Yudistira

    Fernando Yudistira

    Artikel Sebelumnya

    IAI Diniyyah Pekanbaru Gelar Kegiatan Visiting...

    Artikel Berikutnya

    UIN Imam Bonjol Padang Peringati Hari Amal...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Film Pendek dan Animasi Karya Siswa SMK Budi Luhur Siap Menghiasi Layar Bioskop dalam Rilis Perdana!
    Lapas Tembilahan Mengikuti Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Untuk Pemilihan Kepala Daerah Tahun 2024
    Dukung Program Ketahanan Pangan Asta Cita Presiden Ri, Lapas Tembilahan Jalin Koordinasi Dengan DPTPHP Kab. Inhil
    Hendri Kampai: Kabinet Merah Putih, Kembali Jadi Indonesia
    Hendri Kampai: Penutur Terbanyak, Bahasa Jawa dan Sunda Layak Jadi Bahasa Nasional

    Ikuti Kami